Berita  

Diguyur Hujan Sejak Sore Tadi, Air Sungai Mambi Berubah Warna Kecoklatan

Air sungai Mambi Kabupaten Mamasa
Timurterkini.com / Asdar. Kondisi air sungai Mambi berubah warna kecoklatan akibat diguyur hujan sejak pukul 02.00 Wita sore tadi.

Mamasa, Timurterkini.com – Diguyur hujan sejak sore tadi, air sungai Mambi berubah warna kecoklatan.

Dari pantauan Timurterkini.com, Kelurahan Mambi, Kecamatan Mambi, Kabupaten Mamasa, diguyur hujan sejak pukul 02.00 Wita, Jum’at 06 Mei 2022 sore tadi hingga pukul 21.01 saat ini.

Akibatnya, air sungai Mambi berubah warna susu kecoklatan.

Terpantau dari jembatan Mambi, selain warnanya berubah, debit air juga mengalami ketinggian diperkirakan mencapai 50 Cm.

Menurut warga setempat, perubahan warna air sungai Mambi disebabkan curah hujan tinggi mengguyur Kecamatan Mambi.

Menurutnya, perubahan terjadi akibat lumpur yang mengalir hingga menuju ke sungai Mambi itu.

“Disebabkan hujan hingga lumpur mengalir kesungai,” cetus udin.

Dikatakan, penampakan warna air kecoklatan biasa terjadi saat hujan turun.

“Begini memang warna air saat hujan turun, berubah warna karena campur lumpur,” imbunnya.

Meski demikian, dirinya selalu waspada karena debit air mengalami ketinggian.

“Tetap kita waspada karena tinggi debit air,” tuturnya.