Berita  

Kodim 1428 Bakal Bangun Dapur Gizi di Mamasa

Dandim 1428 Mamasa, Letkol Inf Laode Iril Syahdar. Foto: Samuel Mesakaraeng/Timurterkini.com

Mamasa, Timurterkini.com – Kodim 1428/Mamasa, Sulawesi Barat (Sulbar), berencana membangun dapur gizi.

Rencana itu menyusul dibentuknya Badan Gizi Nasional, yang dikepalai Dadan Hindayana.

Progres dari program itu, Kodim telah menyiapkan lahan sebagai tempat pembangunan.

Hal itu diungkap Dandim 1428 Mamasa, Letkol Inf Laode Iril Syahdar, dikonfirmasi wartawan Timurterkini.com, Rabu (21/8/2024).

Dijelaskan Laode, di beberapa daerah di Sulbar, hanya Mamuju sudah memasuki tahap pembangunan.

“Termasuk seleksi yang masuk dalam Badan Gizi Nasional. Kami baru sampai pada tahap itu,” kata Laode.

Rencananya, lokasi pembangunan dapur gizi, nantinya ditempatkan di lokasi Kodim Mamasa.

Ukuran bangunan dapur gizi direncanakan 20×20 meter.

“Nantinya kita siapkan tempat untuk memasak,” lanjut Laode.

Sesuai yang direncanakan Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto, dapur gizi ini menyasar pelajar, mulai dari tingkat SD hingga SMA.

Ditargetkan dapur gizi ini dioperasionalkan di awal tahun 2025.

Tujuan dapur gizi ini merupakan langkah nyata pemerintah pusat guna memastikan seluruh masyarakat Indonesia mendapatkan konsumsi yang aman dan bergizi.