Berita  

Titik Terang NI PPPK di Mamasa?, Wabup Mamasa Sebut Tak Boleh Gagal

Titik Terang NI PPPK di Mamasa?, Wabup Mamasa Sebut Tak Boleh Gagal
Peserta seleksi PPPK Kabupaten Mamasa, Provinsi Sulawesi Barat. Dok : Ist.

“Jadi sambil menantikan kesediaan anggaran, akan kami siapkan pengusulan NI PPPK,” terangnya.

Ia mengaku, karena pihaknya mewanti-wanti jika pengusulan NI PPPK keluar lantas anggaran tidak ada.

“Jadi sama saja bohong, jadi intinya nanti sedia anggarannya, karena memang anggarannya sampai hari ini untuk PPPK belum jelas,” tuturnya.

Ia menambahkan, jika sampai saat ini belum ada kejelasan akan pengajian dialihkan ke APBD Kabupaten atau APBN Pusat.

“Yang jelas harus dulu disiapkan anggarannya, baru kita bermohon NI PPPK,” tambahnya.

Diberitakan sebelumnya dengan judul. Nasib NI PPPK di Kabupaten Mamasa Tak Jelas

228 orang di Kabupaten Mamasa, Provinsi Sulawesi Barat, dinyatakan lulus seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Guru tahap pertama.

Ke 228 peserta, tinggal menunggu Nomor Induk (NI) PPPK.

Namun hingga saat ini, tindak lanjut untuk penetapan NI PPPK belum berproses di BKN Makassar.

Hal itu membuat sebagian peserta PPPK resah.

Disampaikan salah satu peserta yang enggan disebutkan namanya, mengatakan, progres pengusulan NI-PPPK untuk Kabupaten Mamasa masih nol.

Menurutnya, hal demikian sesuai data dari BKN Makassar.

Ia mengatakan, para peserta menganggap belum ada titik terang terkait penetapan NI-PPPK.